Resmi Dibuka, Apotek Farmaku Asem Baris Tebet Siap Layani Anda!

farmaku asem baris

Farmaku resmi membuka offline store kedua pada Senin, 29 Maret 2021. Apotek yang diberi nama Apotek Farmaku ini berlokasi di Jalan Asem Baris, Tebet, Jakarta Selatan. Dibukanya offline store kedua ini diharapkan dapat membuka jalan bagi Farmaku untuk memperluas pelayanan di dunia kesehatan baik online maupun offline.

Apotek Farmaku Asem Baris Resmi Dibuka

Apotek Farmaku Asem Baris resmi dibuka dan siap melayani pelanggan. Apotek yang beralamatkan di Jl. Asem Baris Raya Nomor 37A Tebet ini merupakan apotek kedua milik Farmaku setelah apotek Selaras Farma yang ada di Tomang.

Farmaku, di bawah PT Solusi Sarana Sehat, telah melayani masyarakat Indonesia sejak 2017, baik itu dengan layanan online melalui website Farmaku.com dan berbagai berbagai marketplace, maupun layanan offline melalui apotek Selaras Farma di Tomang.

Farmaku.com merupakan e-commerce terlengkap yang menjual produk-produk farmasi, kecantikan, dan produk kesehatan lainnya. Hingga kini Farmaku.com terus berusaha memberikan pelayanan terbaik untuk masyarakat dengan menyediakan barang terlengkap, harga terbaik, dan layanan pengiriman terbaik.

Peresmian Apotek Farmaku Asem Baris dimulai dengan upacara pemotongan pita yang dilakukan oleh Iswandi Simardjo, CEO Farmaku, bersama dengan beberapa rekan di Farmaku, yang kemudian dilanjutkan dengan pemotongan tumpeng.

Pembukaan Apotek Farmaku ini bertujuan agar Farmaku dapat menjangkau masyarakat lebih luas dan dapat memberikan pelayan terbaik ke lebih banyak lagi masyarakat Indonesia. Ke depannya, Farmaku diharapkan dapat memiliki lebih banyak lagi offline store agar pelayanannya semakin luas. Farmaku berambisi dapat membuka hingga 10 cabang apotek di tahun ini.

“Farmaku memiliki misi untuk memberikan harga obat dan produk kesehatan lainnya yang terjangkau oleh masyarakat. Banyaknya jumlah orang yang sakit membuat banyak produk obat dijual dengan harga tinggi, dan inilah hal ingin kita atasi. Harapannya Farmaku akan dapat membuka lebih banyak cabang lagi nantinya di seluruh Indonesia.” tutur Iswandi Simardjo.

Iswandi Simardjo selaku CEO Farmaku juga menekankan bahwa tujuan utama didirikan apotek ini memang untuk melayani masyarakat. “Apotek Farmaku didirikan supaya berguna untuk masyarakat sekitar, yaitu untuk membantu mewujudkan kesehatan masyarakat.” tambahnya.

Apotek yang Mengusung Konsep Modern Pharmacy

Tidak hanya menyediakan obat dan suplemen saja, sama halnya seperti Farmaku.com, Farmaku Apotek juga menyediakan produk kesehatan lainnya dan juga produk kecantikan terlengkap. Apotek Farmaku juga menggunakan konsep modern pharmacy yang belum banyak diterapkan oleh apotek lain.

Farmaku memungkinkan pengguna dapat membeli produk secara online maupun offline dan dapat mengambil barang juga secara online atau offline sesuai keinginan pengguna. Ini merupakan konsep O2O (online-to-offline) yang terintegrasi secara seamless. Farmaku juga menyediakan konsultasi dengan dokter telemedicine melalui perangkat telemedicine khusus yang disediakan.

Jangan lewatkan untuk mendapatkan berbagai promo menarik di Apotek Farmaku Asem Baris dan merasakan sendiri sensasi berbelanja di apotek modern. Datang langsung ke toko dan dapatkan kesempatan untuk bermain Lucky Wheels, mendapatkan merchandise menarik, serta menangkan voucher belanja agar dapat belanja obat dan produk kesehatan lebih hemat.