Ikuti Kami
Jam Operasional: 08:00 - 22:00
info@farmaku.com
0812 1600 1600

Obat Gusi Bengkak di Apotek yang Ampuh Redakan Nyeri dan Peradangan

Obat Gusi Bengkak di Apotek yang Ampuh Redakan Nyeri dan Peradangan

Obat gusi bengkak mampu meredakan nyeri serta bengkak pada gusi. Beberapa obat yang umum digunakan, antara lain Sanmol, Ponstan, Cataflam, dan Minosep. Ada obat yang bisa dibeli bebas tetapi ada juga yang perlu resep dokter. Simak daftar obat lainnya berikut ini. 

Daftar Obat Gusi Bengkak di Apotek Farmaku

Gusi bengkak dapat terjadi akibat sariawan, menyikat gigi terlalu kuat, atau infeksi. Kondisi tersebut perlu obat yang berbeda-beda. 

Ada beberapa obat gusi bengkak yang tersedia di apotek. Obat-obat tersebut memiliki fungsi yang berbeda-beda, ada yang bermanfaat untuk mengurangi rasa nyeri atau ada juga yang berguna untuk membunuh bakteri penyebab infeksi gusi.

Beberapa obat gusi bengkak yang tersedia di apotek, antara lain:

1. Ponstan 

Ponstan 500 mg

Ponstan bermanfaat untuk mengatasi gusi bengkak dan meradang yang disertai dengan rasa nyeri ringan hingga sedang.

Ponstan mengandung asam mefenamat yang termasuk dalam kelompok obat antiinflamasi nonsteroid (OAINS). Kandungan tersebut bekerja dengan cara menghambat produksi zat alami tubuh (prostaglandin) yang memicu peradangan serta nyeri pada tubuh. 

Tergolong dalam kelompok obat keras, pembelian obat ini harus disertai dengan resep dokter.

Beli Ponstan 500 mg di Sini

2. Cataflam

Cataflam 50 mg

Gusi bengkak dapat disebabkan oleh adanya radang pada gusi. Untuk meredakan peradangan tersebut, Anda dapat konsumsi obat Cataflam. 

Cataflam mengandung diclofenac potassium yang mampu mencegah produksi senyawa alami tubuh yang menyebabkan peradangan (prostaglandin). Hasilnya, bengkak pada gusi pun dapat berkurang. 

Obat ini termasuk dalam golongan obat keras, sehingga penggunaan obat ini harus sesuai dengan dosis dan aturan pakai yang sudah ditetapkan oleh dokter.

Beli Cataflam 50 mg di Sini

Beli Cataflam 25 mg di Sini

3. Sanmol

Gambar Sanmol

Sanmol mengandung paracetamol yang bermanfaat untuk meredakan nyeri pada kasus gusi bengkak. Obat ini bekerja dengan cara menghalangi senyawa kimia di otak yang memberikan sinyal rasa sakit. 

Tidak hanya itu, Sanmol juga bermanfaat untuk menurunkan demam yang bekerja langsung pada bagian otak yang mengatur suhu tubuh. 

Namun, Sanmol tidak memiliki efek antiinflamasi sehingga Anda mungkin perlu konsumsi obat lain yang mampu mengurangi bengkak. 

Sanmol dapat dikonsumsi dengan dosis 1 tablet, sebanyak 3-4 kali sehari.

Beli Sanmol di Sini

4. Proris Triple Action

Gambar Proris Triple Action

Proris Triple Action bermanfaat untuk meredakan nyeri, peradangan, dan pembengkakan pada gusi. Obat ini mengandung ibuprofen yang bekerja dengan cara menghambat pembentukan prostaglandin. 

Proris Triple Action dapat dikonsumsi dengan dosis 1-2 kaplet, sebanyak 3-4 kali sehari. 

Beli Proris Triple Action di Sini

5. Minosep Red

Gambar Minosep Red 200 ml

Apabila keluhan gusi bengkak masih tergolong ringan, maka Anda dapat mencoba obat kumur Minosep Red. 

Minosep Red bermanfaat untuk mengatasi berbagai masalah pada rongga mulut, termasuk gusi bengkak, sakit gigi, infeksi gusi, dan sariawan. Obat ini mengandung bahan aktif chlorhexidine gluconate, yaitu antiseptik yang dapat membunuh mikroorganisme dalam mulut. 

Cara menggunakannya sangat mudah, cukup kumur-kumur dengan 10 ml produk ini pada pagi dan malam hari. 

Beli Minosep Red Gargle 200 ml di Sini

Beli Minosep Red Gargle 60 ml di Sini

6. Betadine Mouthwash and Gargle

Betadine Mouthwash & Gargle 190 ml

Betadine Mouthwash and Gargle juga bermanfaat untuk membantu mengatasi gusi bengkak. Obat ini mengandung povidone iodine, yaitu antiseptik yang mampu membunuh virus, bakteri, dan kuman pada rongga mulut.

Tidak hanya mengobati gusi bengkak, Betadine Mouthwash and Gargle juga dapat digunakan untuk mengobati sariawan serta mengatasi bau mulut. 

Beli Betadine Mouthwash and Gargle 190 ml di Sini

Beli Betadine Mouthwash & Gargle 100 ml di Sini

7. Cooling 5 Orange

Gambar Cooling 5 Plus

Cooling 5 Orange bermanfaat untuk meredakan gusi bengkak. Obat ini tersedia dalam bentuk obat semprot sehingga dapat bekerja langsung pada area gusi yang bengkak. 

Cooling 5 Orange mengandung senyawa aktif phenol dan benzocaine. Phenol termasuk dalam senyawa antiseptik yang mampu membunuh kuman. Sementara itu, benzocaine dapat membantu meredakan rasa sakit pada gusi yang bengkak.

Beli Cooling 5 Orange Mouth Spray 15 ml di Sini

8. Amoxsan 

Amoxsan 250 mg

Salah satu penyebab gusi bengkak adalah adanya infeksi pada gusi yang disebabkan oleh bakteri. Apabila mengalami infeksi pada gusi, maka Anda perlu konsumsi antibiotik.

Amoxsan bermanfaat untuk menyelesaikan masalah infeksi pada gusi. Obat ini mengandung amoxicillin yang akan menghambat pertumbuhan bakteri sehingga tubuh lebih mudah untuk melawannya. 

Namun, Anda tidak boleh konsumsi obat antibiotik sembarangan. Anda perlu konsumsi sesuai dengan dosis dan durasi yang sudah ditetapkan oleh dokter. Pasalnya, konsumsi obat antibiotik sembarangan dapat menyebabkan resistensi antibiotik.

Beli Amoxsan 250 mg di Sini

9. Doxycycline

Gambar Doxycycline

Doxycycline bermanfaat untuk mengobati gusi bengkak yang disebabkan oleh radang gusi atau periodontitis. Obat ini mampu menghentikan pertumbuhan bakteri penyebab infeksi pada gusi. 

Obat ini termasuk dalam golongan obat keras sehingga konsumsinya harus sesuai dengan dosis dan aturan pakai yang sudah ditetapkan oleh dokter. 

Beli Doxycycline 100 mg KF di Sini

10. Clindamycin HCI

 

Clindamycin HCI 150 mg Dexa

Clindamycin HCl merupakan antibiotik yang efektif untuk mengobati gusi bengkak yang disebabkan oleh abses gigi atau infeksi serius. Obat ini bekerja dengan cara menghentikan bakteri penyebab infeksi untuk berkembang biak. 

Clindamycin HCl termasuk dalam golongan obat keras sehingga hanya bisa diperoleh dengan resep dokter. 

Beli Clindamycin HCI 150 mg Dexa di Sini

Nah, itu dia daftar obat gusi bengkak yang ada di apotek. Ada obat yang dapat dibeli bebas tetapi ada juga obat yang perlu resep dokter. Apabila kondisi gusi bengkak tidak kunjung membaik atau bahkan semakin memburuk, jangan ragu untuk melakukan konsultasi ke dokter.

Anda dapat melakukan konsultasi dengan dokter rekanan Farmaku di link ini: Chat Dokter, download aplikasi Farmaku sekarang!

 

Baca Juga:

Cleveland Clinic. 2023. Swollen Gums. https://my.clevelandclinic.org/health/diseases/24907-swollen-gums. (Diakses pada 25 Februari 2025).
Pathak, Neha. 2023. How to Treat Gum Pain. https://www.webmd.com/oral-health/treating-gum-pain. (Diakses pada 25 Februari 2025).

Sumber