Ikuti Kami
Jam Operasional: 08:00 - 22:00
info@farmaku.com
0812 1600 1600

Vitamin A untuk Anak: Manfaat, Dosis, dan Rekomendasi Suplemennya

vitamin a untuk anak farmaku-1

Table of Contents

Pemberian vitamin A untuk anak adalah hal yang sangat penting untuk tumbuh kembang, baok dari makanan maupun multivitamin.

Setiap Februari dan Agustus, Pemerintah Indonesia mengadakan Bulan Vitamin A. Bayi usia 6-59 bulan akan diberikan vitamin A untuk anak secara gratis di Posyandu atau fasilitas pelayanan terdekat. 

Namun, ternyata tidak semua anak membutuhkan vitamin tambahan. Terlebih anak yang sehat dan sudah tercukupi nutrisinya melalui makanan dan susu. Pemberian vitamin justru membuat hipervitaminosis atau kelebihan vitamin yang dapat menimbulkan gangguan kesehatan.

Lantas bagaimana dengan vitamin A untuk anak? Apakah semua anak membutuhkan vitamin A tambahan? Yuk, simak informasi selengkapnya di bawah ini!

Beragam Manfaat Vitamin A untuk Anak

Bukan tanpa alasan, Kementerian Kesehatan Indonesia mencanangkan Bulan Vitamin A dua kali dalam setahun. Pasalnya, bayi terlahir dalam keadaan kekurangan vitamin A sehingga membutuhkan suplemen tambahan. Dalam pemberiannya, Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) menganjurkan diberikan sesekali dalam dosis besar dibandingkan sering namun dengan dosis kecil.

Kekurangan vitamin A mengakibatkan gangguan penglihatan seperti rabun senja dan gangguan kesehatan yang berujung kematian akibat infeksi. Kasus defisiensi vitamin A pada anak mencapai 190 kasus untuk anak prasekolah di Afrika dan Asia Tenggara. Maka, pemberiannya sedari dini penting dilakukan karena manfaat vitamin A adalah membantu pertumbuhan dan mencegah terjadinya infeksi. 

Berikut ini berbagai manfaat vitamin A untuk anak-anak:

1. Menjaga Sistem Kekebalan Tubuh Anak

Vitamin A bagus untuk kesehatan kekebalan tubuh dengan merangsang respons yang melindungi tubuh dari penyakit dan infeksi.

Vitamin A membantu pembentukan sel-sel tertentu, termasuk sel B dan sel T, yang berperan penting dalam respons imun yang menjaga terhadap penyakit.

Kekurangan vitamin ini dapat menyebabkan peningkatan kadar molekul pro-inflamasi yang mengurangi respons dan fungsi sistem kekebalan tubuh.

2. Menjaga Kesehatan Mata

Vitamin A sangat penting untuk kesehatan penglihatan dan mata. Asupan vitamin A yang cukup dari makanan yang dikonsumsi anak membuat kesehatan mata terjaga. Bahkan vitamin ini dapat membantu melindungi terhadap penyakit mata tertentu, seperti degenerasi makula terkait usia.

Studi menunjukkan bahwa kadar beta karoten, alfa karoten, dan beta cryptoxanthin yang lebih tinggi dalam darah dapat mengurangi risiko degenerasi makula terkait usia hingga 25%.

3. Menyehatkan Tulang dan Gigi

Selain kalsium dan vitamin D, mengonsumsi cukup vitamin A juga diperlukan untuk pertumbuhan dan perkembangan tulang dan gigi yang baik, dan kekurangan vitamin ini dikaitkan dengan kesehatan tulang yang buruk.

Faktanya, orang yang kekurangan vitamin A dalam darah memiliki risiko patah tulang yang lebih tinggi dibandingkan orang dengan kadar vitamin A yang sehat.

4. Menjaga Kesehatan Kulit dan Rambut

Vitamin A juga penting dalam pertumbuhan seluruh jaringan tubuh, termasuk kulit dan rambut.

Vitamin ini membantu dalam produksi sebum, yaitu minyak yang membantu menjaga tingkat kelembapan pada kulit dan rambut.

5. Membantu Pembentukan Sel Darah Merah

Vitamin A dapat membantu tubuh dalam pembentukan, produksi, dan pertumbuhan sel darah merah. Vitamin A membantu metabolisme zat besi, komponen penting dalam produksi sel darah merah.

Beberapa sumber makanan vitamin A adalah wortel, kentang, ikan, hati, dan sayuran berdaun hijau.

Baca juga: Cara Agar Anak Mau Makan Sayur dan Buah

Dosis Mengonsumsi Vitamin A bagi Anak-anak

Pada dasarnya, tubuh yang sehat dapat meregulasi asupan vitamin sehingga kelebihannya tidak akan membahayakan. Meskipun begitu Anda tetap harus memastikan bahwa vitamin yang diberikan sesuai dengan kebutuhan buah hati. Berikut kadar vitamin A yang dibutuhkan anak per harinya:

  • Bayi sampai usia 3 tahun. Kebutuhan vitamin A per hari sebanyak 300 mcg per hari.
  • Anak usia 4-8 tahun. Kebutuhan vitamin A per hari membutuhkan 400 mcg per hari.
  • Anak usia 9-14 tahun. Kebutuhan vitamin A per hari membutuhkan 600 mcg per hari.

Dalam acara Bulan Vitamin A yang diselenggarakan di setiap Februari dan Agustus oleh Pemerintah Indonesia, sosis vitamin A yang diberikan bagi bayi usia 6-11 bulan adalah 100.000 IU atau berupa kapsul biru, sedangkan anak umur 12-59 bulan diberikan kapsul merah (200.000 IU).

Pastikan agar tidak kelebihan dosis yang dapat berdampak negatif. Beberapa gejala yang timbul ketika kadar vitamin A pada bayi berlebihan antara lain mual, muntah, diare, serta penurunan fungsi hati dan kepadatan tulang. Kondisi ini terjadi ketika adanya disfungsi pada tubuh yang mengakibatkan vitamin masuk ke dalam organ-organ yang tidak seharusnya. Maka, sebaiknya konsultasikan ke dokter anak terlebih dahulu sebelum pemberian suplemen apa pun.

Cara mendapatkan vitamin A yang diberikan oleh pemerintah adalah dengan mengunjungi Posyandu, Puskesmas, atau fasilitas kesehatan lainnya. Terdapat dua macam kapsul, biru dan merah yang pemberiannya disesuaikan dengan usia anak. Adapun cara pemberian vitamin A pada bayi dan balita adalah sebagai berikut:

  • Potong ujung kapsul dengan menggunakan alat yang bersih.
  • Pencet kapsul dan pastikan tidak ada isi yang terbuang.
  • Bila anak sudah bisa menelan, berikan 1 kapsul untuk diminumkan.

Baca juga: Daftar Buah yang Baik untuk Pertumbuhan dan Imunitas Anak

Sumber Asupan untuk Memenuhi Kebutuhan Vitamin A bagi Anak

Vitamin A tidak dapat dibuat oleh tubuh sehingga perlu dipenuhi kebutuhannya melalui makanan ataupun suplemen. Ada banyak sumber vitamin A yang bisa didapatkan, seperti air susu ibu (ASI), bahan makanan hewani, produk olahan susu, sayur-sayuran, dan buah-buahan. Berikut buah yang banyak mengandung vitamin A:

1. Sayur-sayuran

Ada banyak sayuran yang mengandung tinggi vitamin A. Tubuh akan memproduksi secara mandiri dengan karotenoid yang terdapat pada tumbuhan.

Karotenoid termasuk dalam beta-karoten dan alfa-karoten yang secara kolektif dikenal sebagai provitamin A. Berikut 6 sayuran yang dapat Anda konsumsi untuk menjaga kesehatan mata dan tubuh:

  • Ubi jalar
  • Kale
  • Wortel
  • Paprika merah
  • Bayam
  • Selada

2. Buah-buahan

Vitamin A umumnya lebih banyak terdapat pada sayuran dibandingkan buah-buahan.

Namun, beberapa jenis buah menyimpan jumlah yang baik, seperti buah-buahan berikut ini:

  • Mangga
  • Melon
  • Jeruk Bali
  • Semangka
  • Pepaya
  • Aprikot
  • Jeruk keprok
  • Nektarin
  • Jambu biji
  • Buah markisa

3. Telur

Vitamin A1 juga dikenal sebagai retinol, hanya ditemukan pada makanan hewani, seperti ikan berminyak, hati, keju, dan mentega. Selain itu, telur adalah sumber vitamin A1 terbaik.

Dalam satu telur rebus berukuran besar (50 gram) mengandung 75 mcg retinol, atau 8% dari asupan harian.

4. Susu

Susu salah satu minuman yang menjadi sumber vitamin A yang sangat baik untuk tumbuh kembang anak. Dalam satu cangkir susu (237 mililiter) mengandung 76 mcg retinol (salah satu bentuk vitamin A), atau 8% dari asupan harian.

Vitamin A bisa didapatkan paling banyak dari susu skim, yang mengandung 149 mikrogram per 1 cangkir porsi.

5. Ikan

Sebagian besar ikan berlemak juga tinggi kandungan vitamin A, termasuk makarel, salmon, dan herring. Anda juga bisa menemukan banyak vitamin A dalam minyak ikan cod. Selain vitamin A, ikan sebagai sumber protein berkualitas tinggi. 

Rekomendasi Suplemen Vitamin A untuk Anak

Selain didapatkan dari berbagai macam makanan, Anda juga bisa memberikan vitamin A dalam bentuk multivitamin yang praktis untuk Anak. Berikut ini beberapa rekomendasi vitamin A untuk anak:

1. Vitamin A IPI

Vitamin A IPI adalah vitamin yang dapat  membantu memenuhi kebutuhan vitamin A pada anak. Vitamin ini berperan penting untuk kesehatan mata, sistem kekebalan tubuh, dan pertumbuhan sel. Vitamin A juga diperlukan sebagai pengobatan penyakit campak dan kekurangan vitamin A.

Cukupi kebutuhan vitamin A bagi anak dalam bentuk suplemen tablet berikut.

Beli Vitamin A IPI 45 Tablet di Sini

2. Scott’s Emulsion Original

Scotts Emulsion Original adalah suplemen makanan yang ditujukan untuk anak-anak selama masa tumbuh kembangnya.

Suplemen makanan ini mengandung nutrisi yang dibutuhkan bagi anak, seperti minyak ikan cod, asam lemak omega 3 (DHA+EPA), minyak capelin, calcium hypophosphite, dan natrium hypophosphite. Semua kandungan nutrisi ini bagus untuk menunjang tumbuh kembang, perkembangan otak, dan sistem imun.

Berikut pilihan Scotts Emulsion yang bisa diberikan untuk Anak Anda.

Beli Scotts Emulsion Original 200 ml di Sini

Beli Scotts Emulsion Original Highlander 400 ml di Sini

3. Youvit Multivitamin

Youvit Multivitamin adalah multivitamin dengan rasa strawberry, nanas, dan jeruk. Multivitamin ini mengandung 10 vitamin, yaitu vitamin A, B Kompleks, C, D, E dan 3 mineral (Selenium, Iodium, Zink) yang penting untuk tubuh dengan standar AKG (Angka Kecukupan Gizi) usia anak di Indonesia. 

Youvit Multivitamin ini cocok bagi anak-anak yang makan sayur dan buah kurang dari 5 porsi setiap hari, aktif dalam masa pertumbuhan, dan ingin memperkuat sistem imun agar tidak mudah sakit. Tersedia beberapa rekomendasi Youvit untuk anak Anda, antara lain:

Beli Youvit Multivitamin Anak Gummy 7 Day Sachet di Sini

Beli Youvit Multivitamin Anak Gummy 30 Day Sachet di Sini

Beli Youvit Multivitamin Kids 60 Days Sachet di Sini

Jika anak kekurangan vitamin A dari makanan, maka tidak ada salahnya si kecil dilengkapi dengan multivitamin untuk memastikan gizi terpenuhi dengan baik. Ada banyak vitamin tambahan yang bisa Anda dapatkan di apotek terdekat maupun secara online. Pastikan pula Anda telah berkonsultasi dengan dokter untuk mengetahui suplemen apa saja yang diperlukan oleh buah hati.

Chat dengan dokter rekanan Farmaku di sini untuk konsultasi seputar kebutuhan vitamin yang cocok untuk anak.

Dinas Kesehatan Pemerintah Aceh. Diakses pada November 2020. Bulan Februari & Agustus itu bulannya Vitamin A.
https://dinkes.acehprov.go.id/news/read/2020/08/06/98/bulan-februari-agustus-itu-bulannya-vitamin-a.html#:~:text=Vitamin%20A%20yang%20dibagikan%20adalah,bayi%20hingga%20usia%2042%20hari).

Healthline. Diakses pada November 2020. 20 Foods That Are High in Vitamin A.
https://www.healthline.com/nutrition/foods-high-in-vitamin-a#TOC_TITLE_HDR_4

Web Md. Diakses pada November 2020. Vitamins for Kids: Do Healthy Kids Need Supplements?. https://www.webmd.com/parenting/guide/vitamins-for-kids-do-healthy-kids-need-vitamins#1

WHO. Diakses pada November 2020.
https://www.who.int/elena/titles/vitamina_children/en/

Sumber



Keuntungan Belanja di Farmaku

100% Produk Ori, dan Berkualitas

Pengiriman Cepat Sampai

Nikmati Promo Menarik

Nikmati Gratis Ongkos Kirim

Produk Kesehatan Terlengkap

Dapatkan Poin Setiap Transaksi

Artikel Terkait Ibu & Anak