Ikuti Kami
Jam Operasional: 08:00 - 22:00
info@farmaku.com
0812 1600 1600

Puasa Bikin Kulit Kusam? Kenali Penyebab dan Cara Mengatasinya

Puasa Bikin Kulit Kusam Kenali Penyebab dan Cara Mengatasinya

Saat menjalani ibadah puasa, banyak orang mengalami kulit kusam dan kering. Kondisi ini umumnya disebabkan oleh asupan cairan serta perubahan pola makan. Dengan perawatan yang tepat, kulit tetap bisa cerah dan sehat. Simak ulasan lengkapnya pada artikel berikut ini!

Penyebab Kulit Kusam Saat Puasa

Ada berbagai faktor yang dapat menyebabkan kulit menjadi kusam selama berpuasa. Beberapa di antaranya adalah:

1. Kekurangan Cairan

Selama puasa, tubuh tidak mendapatkan asupan cairan selama lebih dari 12 jam. Kondisi ini dapat menyebabkan dehidrasi yang berdampak pada kurangnya kelembapan pada lapisan luar kulit. 

Dehidrasi dapat menyebabkan kulit tampak kering, kusam, serta rentan muncul garis-garis halus. 

2. Kurang Tidur

Perubahan jadwal makan dan ibadah selama Ramadan sering kali mengganggu pola tidur. Anda jadi harus bangun lebih awal untuk sahur atau tidur lebih malam karena ibadah Tarawih. Kurang waktu istirahat dapat memengaruhi proses regenerasi alami kulit.

Kurang tidur dapat membuat lapisan pelindung kulit (skin barrier) jadi lebih lemah serta risiko inflamasi meningkat. Akibatnya, kulit jadi tampak kusam, tidak lembap, dan lebih mudah mengalami tanda-tanda penuaan dini seperti garis halus dan lingkaran hitam di bawah mata.

Baca Juga: 8 Rekomendasi Vitamin Terbaik untuk Tingkatkan Daya Tahan Tubuh Saat Puasa

3. Kekurangan Nutrisi dan Kalori

Selama berpuasa, kebutuhan nutrisi tubuh sering kali kurang diperhatikan dengan baik. Banyak orang lebih memilih makanan tinggi kalori tetapi rendah nutrisi, seperti gorengan dan minuman manis.

Padahal, kulit membutuhkan nutrisi seperti vitamin A, vitamin C, vitamin E, serta asam lemak omega-3 agar tetap sehat. Kekurangan nutrisi ini dapat menyebabkan kulit terlihat kusam, kekurangan antioksidan, serta memperlambat proses regenerasi sel kulit.

4. Perubahan Hormon

Puasa dapat menyebabkan perubahan kadar hormon dalam tubuh. Kondisi ini berpengaruh pada produksi sebum yang meningkat, sehingga kulit tampak lebih kusam dan rentan berjerawat.

Cara Mengatasi Kulit Kusam Saat Puasa

Untuk menjaga kulit tetap sehat dan cerah selama Ramadan, beberapa langkah sederhana berikut dapat dilakukan:

 1. Minum Air Putih yang Cukup

Agar kulit tetap lembap selama puasa, Anda perlu memenuhi kebutuhan cairan tubuh. Disarankan untuk konsumsi minimal 8 gelas air per hari dengan pola 2-4-2, yaitu dua gelas saat berbuka puasa, empat gelas pada waktu setelah buka puasa hingga sebelum tidur, dan dua gelas saat sahur.

Cara ini dapat membantu menjaga elastisitas kulit serta mencegah kulit menjadi kering dan kusam. 

2. Konsumsi Makanan Bergizi Seimbang

Meskipun makanan seperti gorengan dan teh manis memang tampak menggoda saat berbuka, sebaiknya Anda membatasi konsumsinya. Untuk sahur dan buka puasa, pilih makanan yang bergizi seimbang, mengandung karbohidrat kompleks, protein tinggi, serat, vitamin, dan mineral. 

Pastikan Anda mengonsumsi buah dan sayur yang kaya vitamin C dan vitamin E, seperti jeruk, tomat, alpukat, serta buah naga untuk membantu mencerahkan kulit. Kacang-kacangan dan telur yang mengandung asam lemak omega-3 juga baik untuk menjaga kelembapan kulit.

Baca Juga: Cara Menghilangkan Bau Mulut Saat Berpuasa

3. Menggunakan Hydrating Serum

Pemilihan produk perawatan kulit yang tepat sangat penting untuk menjaga kesehatan kulit selama puasa. Gunakan serum yang mengandung hyaluronic acid atau niacinamide untuk membantu menjaga kelembapan kulit lebih lama.

Anda dapat mencoba La Roche Posay Serum Anti Aging Hyalu B5, Skintific Serum Brightening 10% Niacinamide, atau Neutrogena Serum Hydro Boost.

4. Menggunakan Pelembap secara Teratur

Menggunakan pelembap adalah salah satu kunci untuk menjaga kulit lebih lembap dan sehat selama puasa. Penggunaan pelembap dapat mencegah kulit kering dan bersisik serta mampu mempertahankan skin barrier. 

Pilih pelembap yang mengandung ceramide, gliserin, atau hyaluronic acid untuk meningkatkan kelembapan kulit.

Beberapa produk yang dapat Anda coba, antara lain Skintific 5X Ceramide Moisture Gel, CeraVe Daily Moisturising Cream, atau Neutrogena Hydro Boost Hyaluronic Acid Water Gel.

5. Tidur yang Cukup

Tidur yang cukup selama 6 hingga 8 jam per malam sangat penting untuk membantu regenerasi kulit. Waktu tidur yang optimal dapat mencegah munculnya tanda-tanda penuaan dini, seperti kulit kusam dan lingkaran hitam di bawah mata.

Menjaga kulit tetap sehat dan cerah selama puasa bukanlah hal yang sulit. Dengan memenuhi kebutuhan cairan, mengonsumsi makanan bergizi, serta menggunakan produk perawatan kulit yang tepat, kulit tetap dapat terhidrasi dan bercahaya. 

Jangan lupa untuk selalu menggunakan pelembap dan serum yang menghidrasi agar kulit sepanjang hari.

Beli kebutuhan skincare Anda di Farmaku dengan promo Derma Care Fair. Dapatkan diskon hingga 100 ribu dengan kode promo DERMACARE10. Belanja sekarang!

Cleveland Clinic. 2023. How Intermittent Fasting Affects Women. https://health.clevelandclinic.org/intermittent-fasting-for-women. (Diakses pada 25 Februari 2025).
Lindberg, Sara. 2020. 9 Ways to Say Goodbye to Dull Skin. https://www.healthline.com/health/dull-skin. (Diakses pada 25 Februari 2025).
Matsubara, Akira, dkk. 2023. Sleep Deprivation Increases Facial Skin Yellowness. https://pmc.ncbi.nlm.nih.gov/articles/PMC9861417/. (Diakses pada 25 Februari 2025).

Sumber



Keuntungan Belanja di Farmaku

100% Produk Ori, dan Berkualitas

Pengiriman Cepat Sampai

Nikmati Promo Menarik

Nikmati Gratis Ongkos Kirim

Produk Kesehatan Terlengkap

Dapatkan Poin Setiap Transaksi

Artikel Terkait Kulit & Kecantikan