Bau mulut atau halitosis bisa menurunkan percaya diri. Hal ini disebabkan oleh berbagai alasan. Untuk mengatasi masalah bau mulut yang mengganggu, simak pembahasan tentang produk penghilang bau mulut di bawah ini!
Rekomendasi Produk Penghilang Bau Mulut yang Ampuh
Bau mulut merupakan kondisi yang bisa membuat siapa saja malu dan tidak jarang menyebabkan kecemasan. Salah satu penyebab dari kondisi ini adalah kebersihan mulut dan gigi yang buruk.
Saat kebersihan gigi dan mulut tidak baik, bakteri akan menumpuk dan menyebabkan bau tidak sedap. Ada beberapa produk yang dapat membantu mengatasi bau mulut, antara lain:
1. Listerine Cool Mint
Listerine cool mint merupakan obat kumur yang mengandung 4 minyak esensial, yaitu eucalyptol, menthol, methyl salicylate, dan thymol. Kombinasi minyak esensial ini dapat membantu memberikan kesegaran pada mulut hingga 12 jam.
Tidak hanya membuat mulut menjadi segar, obat kumur ini juga dapat membantu menekan pertumbuhan bakteri dalam mulut, sehingga bau mulut pun dapat teratasi.
Beli Listerine Cool Mint 250 ml di Sini
Beli Listerine Cool Mint 500 ml di Sini
2. Listerine Green Tea
Salah satu penyebab bau mulut adalah adanya lubang pada gigi. Hal ini disebabkan oleh penumpukan bakteri pada gigi area gigi tersebut dan bau mulut pun tidak dapat terhindarkan.
Listerine green tea merupakan obat kumur dengan kandungan ekstrak green tea dan fluoride di dalamnya. Kombinasi kandungan ini dapat membantu membunuh bakteri penyebab gigi berlubang serta membentuk lapisan pelindung gigi.
Produk ini tidak hanya dapat mengatasi bau mulut, tetapi juga mampu mencegah gigi berlubang.
Beli Listerine Green Tea 250 ml di Sini
3. Listerine Tartar Control
Bau mulut juga dapat disebabkan oleh penumpukan plak dan tartar pada mulut. Kondisi ini umum dialami oleh orang yang merokok. Listerine menghadirkan produk obat kumur varian tartar control.
Obat kumur Listerine Tartar control mengandung ion zinc sehingga dapat menghambat pembentukan tartar dengan cara menggantikan ion kalsium untuk menempel dengan ion fosfat. Dengan demikian, bau mulut akibat penumpukan tartar pun dapat dicegah.
Beli Listerine Tartar Control 250 ml di Sini
4. Listerine Multi Protect Zero
Apabila Anda ingin produk obat kumur yang dapat menghilangkan bau mulut sekaligus membantu merawat kesehatan mulut dan gigi, maka obat kumur ini bisa menjadi pilihan yang tepat.
Listerine multi protect zero adalah obat kumur yang sudah terbukti secara klinis dapat membantu merawat kesehatan gusi dan gigi dalam waktu 3 minggu. Obat kumur ingin dapat membantu melawan kuman, mengurangi plak, mencegah terbentuknya tartar, menjaga kesehatan gusi, serta membuat napas menjadi lebih segar.
Beli Listerine Multi Protect Zero 250 ml di Sini
5. Bioaqua Mouthwash Cherry Blossom Probiotic Fragrant Refreshing
Bioaqua Mouthwash Cherry Blossom Probiotic Fragrant Refreshing juga menjadi produk obat kumur yang patut Anda coba. Obat kumur ini tidak mengandung alkohol sehingga tidak meninggalkan kesan kering pada mulut.
Obat kumur dari Bioaqua ini mengandung ekstrak bunga sakura yang dapat membantu mengurangi noda pada gigi. Produk obat kumur ini dikemas dalam kemasan sachet sehingga lebih mudah untuk dibawa dan digunakan kapan saja dan dimana saja.
Beli Bioaqua Mouthwash Cherry Blossom Probiotic Fragrant Refreshing Pack 10 Sachet 13 ml
6. Bioaqua Mouthwash Mint Probiotic Fragrant Refreshing
Obat kumur Bioaqua varian mint ini cocok untuk mengatasi bau mulut sekaligus menjaga kesehatan mulut.
Kandungan daun mint dalam obat kimia ini dapat membantu mencegah radang pada gusi. Selain itu, produk ini juga diperkaya dengan vitamin B12 yang bermanfaat untuk mencegah sariawan.
Beli Bioaqua Mouthwash Mint Probiotic Fragrant Refreshing Pack 10 Sachet 13 ml di Sini
7. Bioaqua Mouthwash Lemon Probiotic Fragrant Refreshing
Bioaqua juga menghadirkan obat kumur dengan varian lemon. Varian ini berguna untuk menghilangkan bau mulut sekaligus membantu membuat gigi menjadi lebih putih.
Obat kumur ini diperkaya dengan xylitol untuk mencegah gigi berlubang, vitamin C untuk melindungi gigi, serta propolis untuk mencegah sariawan. Jadi, bisa dikatakan obat kumur ini mampu menjaga kesehatan gigi dan mulut secara menyeluruh.
Beli Bioaqua Mouthwash Lemon Probiotic Fragrant Refreshing Pack 10 Sachet 13 ml di Sini
8. Oral B Prohealth Multi Protection Refreshing Clean Mint Rinse
Oral B Pro Health Multi Protection Refreshing Clean Mint merupakan obat kumur yang dapat membunuh bakteri penyebab bau mulut tanpa memberikan sensasi terbakar pada mulut. Obat kumur ini juga dapat mencegah timbunan plak pada gigi.
Obat kumur dari Oral B ini dapat menjadi pilihan yang tidak patut untuk dilewatkan, terutama bagi Anda yang mengalami penyakit gusi pada tahap awal. Obat kumur ini bisa membantu mengurangi inflamasi dan pendarahan pada gusi.
Beli Oral B Prohealth Multi Protection Refreshing Clean Mint Rinse 500 ml di Sini
9. Cooling 5 Mouth Spray
Cooling 5 mouth spray merupakan obat dalam bentuk semprot yang dapat membantu mengatasi berbagai masalah pada mulut, termasuk bau mulut, radang tenggorokan, serta iritasi pada mulut dan bibir.
Obat ini mengandung phenol, yang berperan sebagai antiseptik dan desinfektan terhadap jamur, bakteri, dan virus penyebab masalah pada mulut. Bentuk semprot membuat produk ini mudah digunakan kapan saja dan di mana saja.
Beli Cooling 5 Mouth Spray 15 ml di Sini
10. Enkasari
Enkasari merupakan obat kumur yang tidak hanya mampu mengurangi bau mulut, tetapi juga dapat membantu membuat bau mulut lebih segar, serta mengurangi sariawan.
Obat kumur ini mengandung berbagai bahan alami, berupa saru daun naga, sari daun sirih, sari akar kayu manis, dan mentholum. Sari daun sirih merupakan bahan alami yang sudah dikenal memiliki sifat antiseptik sehingga dapat membantu membunuh bakteri. Sementara itu sari akar kayu manis dapat membantu mengatasi bau mulut.
Nah, itulah beberapa produk yang yang dapat membantu mengatasi bau mulut dan membuat napas menjadi lebih segar.
Perlu diketahui bau mulut dapat menjadi gejala dari masalah kesehatan tertentu. Apabila bau mulut yang dialami tidak kunjung hilang atau semakin bertambah parah, Anda disarankan untuk melakukan konsultasi ke dokter atau konsultasi dengan dokter rekanan Farmaku di link ini: Chat Dokter, download aplikasi Farmaku sekarang!
Baca juga: