Ikuti Kami
Jam Operasional: 08:00 - 22:00
info@farmaku.com
0812 1600 1600

10 Vitamin D yang Bagus untuk Kesehatan Tubuh

rekomendasi vitamin D farmaku

Konsumsi suplemen vitamin D dapat membantu memenuhi kebutuhan harian tubuh. Vitamin D memiliki peran penting untuk tubuh, termasuk mendukung kerja daya tahan tubuh dan membuat tulang lebih kuat. Oleh sebab itu, penting untuk memastikan kebutuhan vitamin D terpenuhi.

Daftar Suplemen Vitamin D Terbaik

Pada umumnya anak-anak dan orang dewasa membutuhkan Vitamin D sebanyak 600 IU setiap harinya. Sebenarnya, tubuh bisa mendapatkan vitamin D secara alami ketika berada di bawah sinar matahari. 

Namun, pada kasus tertentu, Anda mungkin membutuhkan jumlah vitamin D yang lebih banyak. Untuk membantu memenuhi kebutuhan ini, Anda dapat konsumsi vitamin D. 

Berikut beberapa pilihan vitamin D yang layak dicoba, antara lain:

1. Blackmores Bio D3 1000 IU

Blackmores Bio D3 1000 IU

Suplemen vitamin D3 dari Blackmores ini dapat membantu memenuhi kebutuhan vitamin D dalam tubuh. Suplemen ini cocok dikonsumsi untuk para lanjut usia (lansia), penderita penyakit autoimun, atamu menderita penyakit infeksi.

Blackmores Bio D3 1000 IU dapat membantu membuat penyerapan kalsium dan fosfat menjadi lebih efektif. 

Untuk memastikan kebutuhan vitamin D terpenuhi, Anda dapat konsumsi suplemen ini sebanyak 1 kapsul setiap hari. Usahakan untuk konsumsi pada waktu yang sama setiap hari agar manfaatnya lebih terasa efektif. 

Beli Blackmores Bio D3 1000 IU 30S di Sini

Beli Blackmores Bio D3 1000 IU Botol 60 Capsule di Sini

2. Now Vitamin D3 400 IU

Now Vitamin D3 400 IU

Now Vitamin D3 400 IU juga dapat dikonsumsi untuk membantu memenuhi kebutuhan tubuh. Tersedia dalam bentuk kapsul lunak, membuat suplemen ini lebih mudah ditelan dan lebih mudah diserap oleh tubuh.

Produk ini aman dikonsumsi karena tidak diproduksi bersama dengan produk lain yang mengandung ragi, gandum, gluten, kacang kedelai, atau susu. 

Untuk memenuhi kebutuhan tubuh, Anda cukup konsumsi 1 kapsul per hari atau sesuai dengan anjuran dokter. 

Beli Now Vitamin D3-400IU Botol 180 Capsule di Sini

3. Wellness Vitamin D3 400 IU

Wellness Vitamin D3 400 IU

Wellness Vitamin D3 400 IU mengandung 10 mcg cholecalciferol. Jumlah ini cukup untuk membantu memenuhi kebutuhan vitamin D tubuh. 

Tidak hanya mengandung vitamin D3, suplemen dari Wellness ini juga dilengkapi dengan kandungan kalsium, magnesium, dan zinc yang bermanfaat untuk tubuh.

Suplemen ini cocok dikonsumsi untuk remaja, orang dewasa, wanita hamil, dan ibu menyusui.

Beli Wellness Vitamin D3 400 I.U 60S di Sini

4. Nutrimax Vitamin D3 400 IU

Nutrimax Vitamin D3 400 IU

Vitamin D termasuk dalam vitamin yang larut dalam lemak. Oleh sebab itu, Anda perlu konsumsi suplemen vitamin D bersama atau setelah makan. 

Namun, bila Anda perlu membatasi asupan lemak, jangan khawatir. Nutrimax Vitamin D3 400 IU dapat menjadi jawabannya.

Nutrimax Vitamin D3 400 IU mengandung vitamin D3 water dispersible. Artinya, bentuk vitamin ini dapat larut lebih mudah dalam saluran pencernaan. Tersedia dalam bentuk sirup, Anda bisa konsumsi suplemen ini dengan lebih mudah, bahkan untuk Anda yang kesulitan menelan tablet dan kapsul. 

Beli Nutrimax Vitamin D3 400 IU Syrup 120 ml di Sini

5. Vitabiotics Ultra Vitamin D3

Vitabiotics Ultra Vitamin D3

Vitabiotics Ultra Vitamin D3 juga baik untuk membantu meningkatkan sistem imun serta menjaga tulang tetap kuat. Suplemen ini dibuat oleh perusahaan nomor satu di Inggris serta diformulasikan dengan standar tinggi sehingga dipastikan aman untuk dikonsumsi. 

Suplemen ini aman dikonsumsi bagi Anda yang menjalani gaya hidup vegetarian karena tidak mengandung laktosa dan tidak diujikan pada hewan. 

Beli Vitabiotics Ultra Vitamin D3 60 Tab di Sini

6. Nature’s Plus Vitamin D3 1000 IU 

Nature’s Plus Vitamin D3 1000 IU

Nature’s Plus Vitamin D3 1000 IU mengandung cholecalciferol sebanyak 25 mcg atau setara dengan 1000 IU. Jumlah ini cukup untuk memenuhi kebutuhan vitamin D pada orang yang memiliki risiko tinggi untuk terkena infeksi, lanjut usia, ibu hamil, ibu menyusui, atau penderita penyakit autoimun.

Untuk memenuhi kebutuhan vitamin D3, Anda cukup konsumsi suplemen ini sebanyak 1 kapsul 1 kali sehari setelah makan. Disarankan untuk konsumsi pada waktu yang sama setiap hari agar manfaatnya lebih efektif. 

Beli Nature’s Plus Vitamin D3-1000 I.U 180S di Sini

7. Fortiboost D3 1000 IU

Fortiboost D3 1000 IU

Fortiboost D3 1000 IU merupakan suplemen vitamin D yang unik karena tersedia dalam bentuk tablet kunyah. Suplemen ini memiliki rasa vanilla dan bebas kandungan gluten sehingga konsumsinya terasa lebih menenangkan. 

Suplemen ini bisa dikonsumsi oleh lansia, ibu hamil, ibu menyusui, penderita penyakit infeksi, serta penderita penyakit autoimun. 

Bila Anda konsumsi sedang konsumsi obat, disarankan untuk melakukan konsultasi dengan dokter terlebih dahulu sebelum konsumsi suplemen ini untuk menghindari adanya interaksi obat. 

Beli Fortiboost D3 1000 IU Strip 6 Tablet di Sini

8. Hi-D 1000 Vitamin D3

Hi-D 1000 Vitamin D3

Hi-D 1000 Vitamin D3 juga merupakan suplemen vitamin D dosis tinggi yang tersedia dalam bentuk tablet kunyah. Dalam suplemen ini, terdapat kandungan vitamin D3 sebesar 1000 IU.

Penggunaan suplemen ini harus dilakukan di bawah pengawasan dokter karena tergolong dalam obat keras. Bila timbul reaksi alergi atau efek samping serius, segera hentikan konsumsi produk ini dan lakukan konsultasi dengan dokter. 

Beli Hi-D 1000 Vitamin D3 Strip 6 Tablet di Sini

9. Prove D3 1000 IU

Prove D3 1000 IU

Prove D3 1000 IU umumnya diberikan pada pasien yang mengalami kekurangan vitamin D. Suplemen ini dapat mendukung penyerapan kalsium dalam usus.

Tergolong dalam obat keras, suplemen ini hanya dapat dikonsumsi sesuai dengan dosis dan aturan pakai yang diberikan oleh dokter.

Selama konsumsi suplemen ini, Anda disarankan untuk melakukan pemeriksaan kadar vitamin D dalam tubuh secara berkala. 

Beli Prove D3 1000 IU Strip 10 Tablet di Sini

10. Prove D3 5000 IU

Prove D3 5000 IU

Pada kasus tertentu, Anda mungkin perlu dosis vitamin D yang lebih tinggi. Dokter mungkin akan memberikan Prove D3 5000 IU. Produk ini dapat membantu meningkatkan kadar vitamin D dalam darah. 

Hati-hati penggunaan Prove D3 5000 IU pada jika Anda memiliki hipersensitivitas dengan vitamin D. Anda juga perlu memberi tahu dokter semua obat yang sedang dikonsumsi, termasuk obat herbal. Langkah ini bisa mencegah terjadinya interaksi obat. 

Prove D3 5000 IU termasuk dalam golongan obat keras, sehingga penggunaan suplemen ini harus sesuai dengan dosis dan aturan pakai yang sudah ditetapkan oleh dokter. 

Beli Prove D3 5000 IU Tablet di Sini

Nah, itulah berbagai rekomendasi vitamin D terbaik yang dijual di apotek. Untuk mendapatkan dosis vitamin D yang tepat, Anda disarankan untuk melakukan pemeriksaan dengan dokter. 

Anda juga dapat melakukan konsultasi dengan dokter rekanan di link ini: Chat Dokter, download aplikasi Farmaku sekarang!

Baca juga:

Devje, Shahzadi. 2023. Vitamin D Benefits. https://www.healthline.com/health/food-nutrition/benefits-vitamin-d. (Diakses pada 1 Desember 20223).
Mayo Clinic Staff. 2023. Vitamin D. https://www.mayoclinic.org/drugs-supplements-vitamin-d/art-20363792. (Diakses pada 1 Desember 2023).

Sumber

apt. Niken Fitri Agnesa S.FarmDitinjau secara medis olehapt. Niken Fitri Agnesa S.Farm • 


Keuntungan Belanja di Farmaku

100% Produk Ori, dan Berkualitas

Pengiriman Cepat Sampai

Nikmati Promo Menarik

Nikmati Gratis Ongkos Kirim

Produk Kesehatan Terlengkap

Dapatkan Poin Setiap Transaksi

Artikel Terkait Kesehatan