Ikuti Kami
Jam Operasional: 08:00 - 22:00
info@farmaku.com
0812 1600 1600

8 Sabun Cair dengan Wangi Awet sekaligus Melembapkan Kulit

sabun mandi cair terbaik di Jakarta

Merawat kulit tubuh tidak hanya sebatas mandi secara teratur, tapi juga memilih sabun mandi yang tepat. Di artikel ini Farmaku merangkum beberapa merek sabun cair terbaik untuk membersihkan sekaligus melindungi dan memberikan kelembapan pada kulit. Yuk, simak artikel selengkapnya di sini!

Pilihan Sabun Cair Terbaik untuk Kulit Wangi dan Lembap

Setelah beraktivitas seharian, keringat, debu, dan kotoran akan bercampur dengan minyak alami tubuh di permukaan kulit. Kondisi ini akan memicu pertumbuhan bakteri. Sabun mandi akan mengangkat semua itu hingga kulit menjadi lebih bersih.

Kini, ada sabun mandi tidak hanya berguna untuk membersihkan kulit. Ada berbagai produk sabun mandi yang bisa menjawab kebutuhan kulit, termasuk untuk Anda yang ingin kulit tetap lembap sekaligus wangi setelah mandi. 

Beberapa pilihan sabun mandi tersebut, antara lain:

1. Aveeno Body Wash Soothing And Calming

Aveeno Body Wash Soothing And Calming

Aveeno merupakan sabun mandi yang dapat membersihkan kulit sekaligus membuatnya lebih sehat dan halus. Sabun ini dapat memberikan kelembapan pada kulit berkat kandungan ekstrak oat di dalamnya.

Ekstrak oat bermanfaat untuk meningkatkan proteksi natural kulit serta menjaga kulit tetap lembap dan sehat. Selain itu, oat juga banyak dapat membantu mengurangi inflamasi pada kulit. 

Sabun mandi dari Aveeno ini memiliki aroma dari kombinasi lavender, chamomile, dan ekstrak ylang ylang. Semua aroma ini termasuk dalam aroma yang dapat membuat tubuh menjadi lebih nyaman dan rileks. Dengan demikian, Anda bisa merasa lebih rileks setelah mandi. Cocok digunakan setelah aktivitas melelahkan. 

Beli Aveeno Body Wash Soothing And Calming 354 ml di Sini

2. Bioderma Atoderm Gel Douche

Bioderma Atoderm Gel Douche

Sabun mandi cair dengan tekstur gel bening dari Bioderma ini memiliki formula bebas sabun, sehingga terasa lembut dan ringan di kulit. Tidak hanya itu, Bioderma Atoderm Gel Douche juga dapat melindungi dan melembutkan kulit berkat kandungan pelembap yang terdapat di dalamnya.

Sabun ini juga menggunakan bahan-bahan yang menenangkan kulit, sehingga bisa membantu meredakan sensasi kencang pada kulit. 

Keunggulan lain dari produk ini terletak pada aroma yang lembut sehingga Anda bisa menikmati sesi membersihkan tubuh dengan nyaman. 

Beli Bioderma Atoderm Gel Douche 500 ml di Sini

3. St.Ives Body Wash Rose & Aloe Vera

St.Ives Body Wash Rose & Aloe Vera

St. Ives body wash rose & aloe vera dapat menjadi sabun mandi yang patut Anda coba. Keharuman bunga mawar dalam sabun ini menjadikan Anda lebih segar dan senang setelah mandi. 

Sabun ini diformulasikan dengan 100% bunga mawar natural dan ekstrak aloe vera. Kedua kombinasi bahan ini menjadikan sabun mandi dari St. Ives ini dapat membersihkan kulit dari kotoran dan bakteri sekaligus mempertahankan hidrasi kulit. 

Beli St.Ives Body Wash Rose & Aloe Vera Botol 473 ml di Sini

4. St.Ives Body Wash Exfoliating Sea Salt And Pacific Kelp

St.Ives Body Wash Exfoliating Sea Salt And Pacific Kelp

Sabun mandi ini mengandung 100% garam laut alami, ekstrak rumput laut, dan bubuk kulit walnut yang dapat mengeksfoliasi kulit tanpa membuatnya menjadi kering. 

Sabun mandi dari St. Ives ini mampu membersihkan kulit dari kotoran, sel kulit mati, dan bakteri secara mendalam. Hasilnya kulit menjadi lebih lembut, bersih, dan segar setelah mandi. Keunggulan lain dari produk ini adalah aroma yang menyegarkan dan bertahan lama di kulit.

Beli St.Ives Body Wash Exfoliating Sea Salt And Pacific Kelp Botol 473 ml di Sini

5. St.Ives Body Wash Pink Lemon & Mandarin Orange

St.Ives Body Wash Pink Lemon & Mandarin Orange

Dengan sabun mandi dari St. Ives ini, Anda bisa eksfoliasi kulit selagi mandi. Kandungan bubuk kulit walnut natural dalam produk ini dapat membantu menggangkat sel kulit mati yang menumpuk di kulit. 

Tidak hanya itu, sabun mandi ini juga dilengkapi dengan ekstrak kulit lemon dan jeruk sehingga mampu membuat kulit lebih cerah, segar, dan wangi tahan lama.

Beli St.Ives Body Wash Pink Lemon & Mandarin Orange Botol 473 ml di Sini

6. Dr. Bronners Liquid Soap Pure Castile Rose

Dr. Bronners Liquid Soap Pure Castile Rose

Dr. Bronners merupakan merek yang sudah terkenal sejak lama menghadirkan satu produk sabun yang bisa digunakan untuk berbagai hal, mulai dari sabun mandi, sampo, sabun cuci piring, hingga sabun untuk membersihkan bahan makanan. 

Dr. Bronners Liquid Soap Pure Castile Rose merupakan varian sabun yang dilengkapi dengan aroma bunga mawar dari pewangi alami. Produk sabun ini terbuat dari bahan-bahan alami sehingga dapat membuat kulit tetap lembap setelah mandi.

Beli Dr. Bronners Liquid Soap Pure Castile Rose 237 ml di Sini

Beli Dr. Bronners Liquid Soap Pure Castile Rose 473 ml di Sini

7. Dr. Bronners Liquid Soap Pure Castile Cherry Blossom

Dr. Bronners Liquid Soap Pure Castile Cherry Blossom

Sabun mandi ini hadir dengan aroma cherry blossom atau bunga sakura yang menyegarkan sekagilus menenangkan. Tidak hanya itu, ekstrak cherry blossom dalam produk ini juga dapat mendukung produksi kolagen kulit, membantu mencerahkan, serta mengatasi inflamasi pada kulit.

Sabun cair dari Dr. Bronners ini tidak hanya bisa bertindak sebagai sabun mandi, tetapi juga sekaligus bisa membersihkan wajah dan rambut. Satu produk untuk semua kebutuhan Anda. 

Beli Dr. Bronners Liquid Soap Pure Castile Cherry Blossom 237 ml di Sini

Beli Dr. Bronners Liquid Soap Pure Castile Cherry Blossom 473 ml di Sini

Beli Dr. Bronners Liquid Soap Pure Castile Cherry Blossom 946 ml di Sini

8. Dr. Bronners Liquid Soap Pure Castile Tea Tree

Dr. Bronners Liquid Soap Pure Castile Tea Tree

Dr. Bronners Liquid Soap Pure Castile Tea Tree dapat membersihkan kulit tanpa membuat kulit menjadi kering. Kandungan tea tree oil dalam produk ini dapat membantu mengurnagi jerawat di pungguung dan wajah, serta dapat membantu meredakan rasa gatal di kulit. 

Produk ini cocok bagi Anda yang ingin merasakan kulit tetap lembap sehabis mandi, tetap wangi tahan lama, serta menghilangkan jerawat punggung. Anda juga dapat menggunakan sabun ini sebagai pembersih wajah. 

Beli Dr. Bronners Liquid Soap Pure Castile Tea Tree 473 ml di Sini

Demikian beberapa produk sabun cair yang bisa membersihkan kulit sekaligus membuatnya tetap lembap dan wangi tahan lama. 

Jika Anda memiliki pertanyaan seputar masalah kulit, Anda dapat melakukan konsultasi dengan dokter rekanan Farmaku di link ini: Chat Dokter, download aplikasi Farmaku sekarang!

Baca juga:

Davenport, Suzy. 2023. What Are The Potential Benefits Of Oatmeal For The Skin? https://www.medicalnewstoday.com/articles/oatmeal-benefits-for-the-skin. (Diakses pada 26 Oktober 2023).
Watson, Kathryn. 2020. Is Body Wash Better than Bar Soap? https://www.healthline.com/health/beauty-skin-care/bar-soap-vs-body-wash. (Diakses pada 26 Oktober 2023).

Sumber

apt. Dwi Tami Annisa Zulfita S.FarmDitinjau secara medis olehapt. Dwi Tami Annisa Zulfita S.Farm • 


Keuntungan Belanja di Farmaku

100% Produk Ori, dan Berkualitas

Pengiriman Cepat Sampai

Nikmati Promo Menarik

Nikmati Gratis Ongkos Kirim

Produk Kesehatan Terlengkap

Dapatkan Poin Setiap Transaksi

Artikel Terkait Kesehatan