Sama seperti wanita, pria juga membutuhkan sabun cuci muka terbaik untuk menjaga kesehatan kulit. Kahf dapat menjadi pilihan merek face wash pria yang tepat sesuai dengan kebutuhan kulit Anda. Simak berbagai varian sabun cuci muka Kahf terbaik berikut ini!
Rekomendasi Face Wash Kahf Terbaik untuk Kulit Sehat
Face wash dari Kahf dapat menjadi solusi pembersih wajah yang efektif untuk membersihkan sekaligus merawat kulit pria sesuai jenis kulit.
Berikut ini 4 varian sabun cuci muka Kahf terbaik untuk Anda:
1. Kahf Skin Energizing and Brightening Face Wash
Sabun pembersih wajah khusus pria yang satu ini dapat membantu membersihkan kulit hingga ke pori-pori terdalam dan menjaga kelembapannya.
Kandungan ekstrak Moroccan mint dan Mediterranean grapefruit yang terkandung di dalamnya bermanfaat untuk membuat kulit tampak lebih segar dan cerah.
Sabun muka Kahf dengan kemasan warna biru ini memiliki formula yang ringan sehingga cocok untuk semua jenis kulit. Gunakan setiap hari di pagi dan malam hari untuk membantu membersihkan kulit wajah dan membuatnya tampak lebih cerah.
Beli Kahf Face Wash Skin Energizing and Brightening Tube 100 ml di Sini
2. Kahf Oil and Acne Care Face Wash
Kahf Oil and Acne Care Face Wash adalah face wash khusus pria dengan kulit wajah berminyak dan berjerawat. Sabun muka Kahf dengan kemasan hijau ini dapat membantu membersihkan wajah tanpa menyebabkan kekeringan.
Perpaduan HydroBalace dan Pure Cleanse pada produk akan membantu membuat wajah yang bersih dan lembap secara menyeluruh. Sementara itu, ekstrak Mediterranean sage dan French cypress mampu mengangkat minyak berlebih di kulit.
Dengan penggunaan rutin, face wash ini dapat membantu kulit lebih bersih dan terbebas dari jerawat. Gunakan sebanyak dua kali sehari, pagi dan sore hari.
Beli Kahf Face Wash Oil and Acne Care Tube 100 ml di Sini
3. Kahf Triple Action Oil and Comedo Defense
Punya masalah komedo membandel di kulit? Tenang, Kahf hadir dengan varian Triple Action Oil and Comedo Defense untuk membersihkan wajah, menyerap minyak berlebih, dan melawan komedo.
Sabun muka Kahf berwarna hitam ini mengandung UltraAbsorb Charcoal dan HydroBalance yang mampu menyerap minyak secara efektif tanpa membuat kulit kering. Sementara itu, kemampuan face wash ini dalam mengangkat komedo berasal dari kandungan AHA-BHA-PHA di dalamnya.
Untuk menggunakanya, ambil produk secukupnya, busakan, lalu ratakan pada wajah yang telah dibasahi. Bilas hingga tidak ada sisa busa menempel. Gunakan dua kali dalam sehari, pagi dan malam.
Selain sebagai sabun cuci muka, Kahf Triple Action Oil and Comedo Defense dapat digunakan sebagai masker dan mild peeling solution.
- Sebagai masker: Aplikasikan dan ratakan pada wajah yang kering, tunggu selama 3 menit, lalu bilas hingga bersih. Gunakan sebagai masker dua kali dalam seminggu.
- Sebagai peeling: Aplikasikan produk pada wajah kering, lalu ratakan. Setelah menunggu 5 menit, bilas hingga bersih. Gunakan dua kali dalam seminggu.
Beli Kahf Face Wash Triple Action Oil and Comedo Defense Tube 100 ml di Sini
4. Kahf Gentle Exfoliating Face Scrub
Kahf Gentle Exfoliating Face Scrub tidak hanya membersihkan, tetapi juga dapat membantu menyamarkan tampilan pori dan noda hitam pada wajah. Manfaat ini berasal dari ekstrak Brazilian coffee dan Korean ginseng di dalam produk.
Dengan butiran scrub HydraSilica yang halus, Kahf Gentle Exfoliating Face Scrub mampu mengangkat sel-sel kulit mati tanpa menimbulkan kekeringan.
Sabun wajah Kahf ini dikemas dalam kemasan cokelat yang menawan. Anda dapat menggunakannya setiap hari tanpa khawatir iritasi, asalkan tidak sedang memiliki jerawat aktif.
Beli Kahf Face Scrub Gentle Exfoliating Tube 100 ml di Sini
Nah, itu dia 4 varian Kahf face wash yang dapat dipilih sesuai dengan kebutuhan kulit Anda. Semua produk di atas bisa Anda dapatkan di farmaku.com.
Beli produk perawatan dermatologis di Apotek Farmaku untuk mendapatkan ekstra diskon hingga Rp100.000!